Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Mudah Mengajarkan Anak Membaca

Hai moms apa kabar, semoga selalu sehat dan bahagia yaa.. Nah siapa disini moms atau parent yang lagi memiliki kendala dalam mengajarkan anak untuk membaca? Sebaiknya dimulai darimana ya membaca itu, apakah menunggu anak masuk sekolah dahulu.

Atau kah ada parents yang menyerahkan saja kepada sang guru nanti ketika si kecil bersekolah atau malah berfikir biar saja nanti secara alami anak kan bisa membaca? Hayoo parents kategori yang mana nih.. yuk mari kita bahas cara mudah mengajaran si kecil membaca.



Sebelumnya anak membaca tidak bisa tiba-tiba langsung bisa membaca ya, pasti ada pengenalan dahulu mengenai abjad atau huruf. Nah untuk mulai mengajarkan si kecil pertama-tama yang perlu parents lakukan adalah dengan membuat suasana belajar itu menyenangkan atau bisa disebut bermain sambil belajar yaa tanpa memaksa kehendak si kecil. 

bermain sambil belajar ini tidak hanya sekali dua kali parents, tapi ingat harus teratur dan diulang-ulang karena si kecil pada usia kanak-kanak pada dasarnya menyukai hal yang teratur. Bisa juga dengan bernyanyi ya parents maka anak juga akan mengingatnya.

Jangan putus asa. Tetap buat si kecil senyaman mungkin untuk mengenal huruf-huruf terlebih dahulu. Ketika mengajak si kecil berbelanja misalkan ada banyak tulisan, coba bilang ke si kecil untuk menebak tulisan apa yang sedang ia lihat atau yang ada pada kemasan snack yang ia sukai. Mengenalkan huruf huruf pada si kecil bisa dimulai pada usia 2 tahun ya parents, tentunya dengan beberapa huruf awal.

Kenalkan huruf besar atau kapital dan huruf kecil. Nah setelah anak tau maka selanjutnya adalah mengelompokkan huruf konsonan dan vokal. Ajarkan si kecil juga untuk melafalkan bagaimana bunyi huruf konsonan dan bunyi itu. 

Juga rumus untuk membaca seperti konsonal-vokal-konsonan vokal; contoh b-u-d-i. jika sudah bagus bisa dilanjutkan dengan vokal-konsonan-vokal; contoh a-d-a; kemudian akhiran huruf vokla seperti n, d, t, ng, an, im, dan sebainya. Proses selanjutnya bisa dibarengi dengan mengajarkan si kecil untuk huruf.

Mengeja dengan sederhana dan tepat. Hal ini perlu proses dan berulang ya parents jadi harus sabar karena proses mereka menyerap pembelajaran tentang huruf. Salah satu cara yang bisa menyenangkan bagi anak adalah dengan melibatkan mereka seperti membeli buku cerita bergambar yang anak sukai. Bacalah dan artikan maknanya bagi si kecil ya parents. 

Hal ini selain mengajarkan anak membaca juga sambil mengajarkan anak tentang apa makna yang sedang ia baca, inilah proses anak memaknai kata. Ibaratkan sekali dayung dua tiga pulau terlampaui ya..

 Nah jika parents merasa tulisan ini bermanfaat atau memiliki pengalaman yang sama silahkan tinggalkan pesan dibawah ini ya, terimakasih :)

Post a Comment for "Cara Mudah Mengajarkan Anak Membaca"