Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Pertimbangan Memilih JURUSAN PSIKOLOGI!?

Jurusan psikologi termasuk menjadi salah satu jurusan favorit di Indonesia dan banyak peminatnya dalam segala bentuk seleksi masuk di Perguruan Tinggi. Setelah kalian mengenali bakat dan minat kalian ternyata adalah pada bidang ilmu psikologi, maka selanjutnya kalian harus mengenali apa sih itu psikologi? apa saja lapangan kerjanya? Apa saja sih yang perlu dipelajari?

Eitss, sebelum itu maka kalian juga harus memilih dimana kalian ingin menuntut ilmu di perguruan tinggi yang menyediakan program studi psikologi tentunya. Perhatikan akreditasi univeristas dan fakultas yaa kalau bisa, karena akreditasi akan menentukan kualitas dan kelengkapan alat praktikum serta hal-hal lainnya. 



Kemudian tanyakan jika ada kakak tingkat kalian yang sudah masuk jurusan psikologi terlebih dahulu. Harus diketahui buku-buku apa saja yang kiranya penting untuk dibeli, juga biaya yang diperlukan terlebih lagi jika kakak tingkat kalian berkuliah di tempat kuliah yang kalian ingin.

Kalian juga harus tahu berapa biaya kuliah yang akan dikeluarkan tiap semester atau tiap tahunnya agar tidak memberatkan orang tua kalian juga kalian bisa merancang apa kebutuhan selama studi bahkan jika kalian memilih univeristas diluar kota atau provinsi kaliam yaa, karena biaya program studi psikologi ini berbeda-beda tiap univeristas di Indonesia. 

Selain itu, kalian juga harus tahu bahwa dalam ilmu psikologi biasanya terdapat lagi peminatan, yakni psikologi klinis, psikologi pendidikan, psikologi perkembangan, psikologi sosial, psikologi industry dan organisasi. 

Sekedar informasi, kalau di tempat kuliah saya sebelumnya sih banyak sekali praktek lapangan yang saya lakukan, bahkan di setiap mata kuliah pun terdapat praktek lapangan atau terapannya.  Dimana saya merasakan manfaatnya yakni mendapatkan teori di kelas dan ilmu praktek dilapangan. 

Menurut penulis hal itu sangat lah menyenangkan dan sama sekali tidak membosankan malah mendapatkan ilmu baik di tempat kuliah juga di masyarakat. Tempat pemilis berkuliah adalah kampus swasta dengan akreditasi univeristas dan jurusan adalah A.

Jika tulisan ini memberikan manfaat buat kamu tinggalkan pesan di kolom komentar ya, dan kalau kamu ingin berbagi pengalaman atau pertanyaan seputar psikologi boleh tulis juga pada kolom komentar di bawah ini. Terimakasih :)

Post a Comment for " Pertimbangan Memilih JURUSAN PSIKOLOGI!?"